Suaka Margasatwa Muara Angke: Oase Hijau Terakhir Jakarta

Mangrove
Keterangan Foto Desain Rehabilitasi Mangrove Sumatera Selatan, oleh Taufik Hidayat © YKAN
Oleh A Yoseph Wihartono dkk

Suaka Margasatwa Muara Angke adalah suaka margasatwa terkecil di Indonesia dengan luas 25,02 hektare (seluas Mall Grand Indonesia, Jakarta). Walau terkecil, suaka yang ekosistemnya didominasi oleh hutan mangrove ini dikategorikan sebagai IBA (important bird area) oleh Birdlife International karena menjadi habitat bagi spesies burung dilindungi dan burung migran.

Dengan kemudahan aksesibilitasnya, suaka margasatwa satu-satunya di Kota Jakata ini berfungsi sebagai sarana bagi masyarakat Jakarta untuk belajar tentang hutan mangrove beserta keanekaragaman hayati yang ada di dalamnya.

Karena terletak di ujung kota terpadat se-Indonesia, suaka ini menghadapi berbagai macam tantangan, mulai dari dampak pembangunan, lingkungan, iklim, hingga aktivitas manusia. Buku kecil ini akan mengajak Anda belajar peran penting Suaka Margasatwa Muara Angke, tantangan-tantangan yang dihadapinya, serta kolaborasi antarpihak yang terjalin untuk menghadapi tantangan dan melestarikan salah satu benteng pertahanan terakhir di pesisir Jakarta.

Diterbitkan         : 30 Juni 2024
Penerbit              : Yayasan Konservasi Alam Nusantara 
Penyusun           : A Yoseph Wihartono dkk
Artis Sampul      : Anargha Setiadi
Genre                 : Sains
Ukuran               : 21 x 14,8 cm