proses penelitian sarang orang utan
Keterangan Foto Proses penelitian pakan orang utan. © YKAN

Perspektif

Prototipe Produk Bioprospeksi yang Terinspirasi Dari Tumbuhan Pakan Orang Utan

Orang utan adalah satwa endemik Indonesia yang hanya dapat ditemukan di Pulau Sumatra dan Pulau Kalimantan. Di Kalimantan Timur, salah satu wilayah sebaran habitat orang utan berada di Bentang Alam Wehea-Kelay. Di bawah payung Forum Kolaborasi Bentang Alam Wehea-Kelay, para pihak sudah bekerjasama untuk menjaga habitat hidup orang utan selama hampir satu dasawarsa.

Bentang Alam Wehea-Kelay memiliki potensi kekayaan hayati yang kaya, yang masih memerlukan banyak penelitian untuk mengungkapkan potensi yang ada. Yayasan Konservasi Alam Nusantara (YKAN) menginisiasi penelitian saintifik bersama Universitas Mulawarman (Unmul) mengenai pakan orang utan. Salah satu temuan menarik dari penelitian yang dijalankan sejak 2023, berasal dari jenis pohon Macaranga conifera.  Pohon yang  dikenal dengan nama Sange-sange dan Sepu, merupakan pohon yang tingginya antara 8-15 meter dan diameternya mencapai 40 cm. Ditemukan bahwa daun pohon ini memiliki potensi kandungan anti-kanker, anti-diabetes, dan anti-oksidan yang juga bisa digunakan dalam produk perawatan kulit.

Keterangan Foto YKAN dan Unmul mengembangkan WEMACA, purwarupa skincare alami dari hutan Wehea-Kelay. Khasiatnya: anti-aging, anti jerawat, dan pencerah wajah. Masih dalam proses verifikasi sebelum diproduksi massal. © YKAN

Nah, apa itu bioprospeksi? Bioprospeksi adalah kegiatan eksplorasi, ekstraksi, dan penapisan sumber daya alam hayati untuk pemanfaatan secara komersial baik dari sumber daya genetik, spesies dan atau biokimia beserta turunannya (Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan No 2 tahun 2018 ). Para peneliti ini telah mengidentifikasi  227 jenis pakan orang utan. Mereka kemudian mengerucutkan menjadi 11 jenis pakan dengan mencari bioaktivitas dan kandungan nutrisi.

Tim peneliti kemudian membuat purwarupa produk perawatan kulit yang berkhasiat untuk anti penuaan dini, anti jerawat, dan pencerah wajah dengan nama dagang WEMACA (Wehea-Kelay Macaranga).  Saat ini produk WEMACA  masih dalam proses verifikasi dan pendaftaran, sehingga belum diproduksi secara masif.

Keterangan Foto Proses penelitian pakan orang utan. © YKAN

Hasil penelitian ini merupakan salah satu sumbangsih YKAN bersama mitra bagi ilmu pengetahuan masyarakat dunia, dan telah publikasikan di jurnal IOPScience: Antimicrobial, antioxidant and phytochemical activities of three orangutan plant foods in Wehea-Kelay Landscape, East Kalimantan - IOPscience.

Download

Antimicrobial, antioxidant and phytochemical activities of three orangutan plant foods in Wehea-Kelay Landscape, East Kalimantan

Unduh